Selain Enak, Ketahui 7 Manfaat Buah Salak untuk Kesehatan Tubuh!
 Jakarta, Klikterus.com - Tahukah kamu? Dibalik kulitnya yang bersisik dan sedikit susah dalam mengupasnya, terdapat banyak manfaat dari buah salak untuk kesehatan tubuh loh! Buah salak adalah buah asli yang berasal dari Indonesia dan tumbuh di lahan tropis, buah satu ini memiliki rasa manis yang terkadang masam. Bentuknya yang menyerupai kerucut dengan bagian bawah tumpul membulat, sedangkan bagian atasnya mengerucut tajam. Salak biasanya dimakan secara langsung, dijadikan asinan, keripik, dodol, dan berbagai olahan lainnya.
Buah satu ini tidak hanya mengandung karbohidrat dan serat yang tinggi, tapi juga beragam vitamin dan mineral penting seperti vitamin B2, vitamin C, kalium, kalsium, fosfor, folat, dan zat besi. Meski cukup banyak orang yang mengkonsumsi buah ini, namun masih sedik...