PARUNG-
Pengguna Jalan Raya Parung-Rumpin mengeluhkan jalan yang rusak tanpa adanya perbaikan selama bertahun tahun. Berdasarkan informasi yang didata media
lokasi jalan yang sering kali membuat kecelakan kendaraan bermotor itu, berada di Kampung Cikarang, Rt 04/Rw 07
Desa Pabuaran, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor.
Agus (40) salah satu warga setempat mengatakan, jalan tersebut sudah rusak bertahun-tahun, sehingga sering menyebabkan kecelakaan pengguna jalan. Ditambah kalau hujan penuh air dan licin mengakibatkan pengguna sepeda motor banyak yang jatuh dan terluka.
“Jalan cuma dikasih batu koral jadi membahayakan, harusnya segera dicor ataupun diaspal,” kesalnya saat ditemui Wartawan di lokasi belum lama ini.
Senada hal yang sama Uyo (43) pengguna jalan raya akses Parung-rumpin mengatakan, dirinya setiap hari berangkat dan pulang kerja melewati jalan tersebut, tetapi tidak ada perbaikan sama sekali. Apalagi masih ia menjelaskan, jalan ditimbun dan bergelombang membuat mobil sering rusak parah bila melintas dijalan itu.
“Saya berharap segera diperbaiki karena untuk kenyamanan semua pengguna jalan ini,” jelasnya. (tri)