Shadow

Tag: sampah

Sosialisasi Mengubah Sampah Menjadi Berkah dan Membangun Green Enterpreneurship

Sosialisasi Mengubah Sampah Menjadi Berkah dan Membangun Green Enterpreneurship

Klik Bogor, Klik Hari ini, Klik Headline
Klik Bogor - Direktorat Jenderal Pengelolaan Sampah Limbah dan B3 Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (PSLB3 KLHK) menggelar sosialisasi pengelolaan sampah dengan tema "Saatnya Mengubah Sampah Menjadi Berkah dan Membangun Green Enterpreneurship" pada Sabtu, 25/05/19. Bertempat di Aula SMKN 3 Kota Bogor, sosialisasi ini mengundang setidaknya 100 orang praktisi yang hadir dari berbagai kalangan peduli lingkungan hidup. Sebagian diantaranya merupakan penerima penghargaan Kalpataru yang kegiatannya telah diakui secara internasional. Para praktisi ini mampu menyulap lahan menjadi lapangan bola dan hutan kota yang terbuat dari sampah, serta menghidupkan kawasan sungai menjadi media wirausaha berkonsep green enterpreneurship. Pada acara ini hadir pula pengelola hutan kota Sangga Bu...
Indonesia Bahas Pengelolaan Sampah di Konvensi Basel, Konvensi Rotterdam dan Konvensi Stockholm

Indonesia Bahas Pengelolaan Sampah di Konvensi Basel, Konvensi Rotterdam dan Konvensi Stockholm

Klik Hari ini, Klik Headline, Klik Internasional
Klik Jenewa - Konferensi Para Pihak (COP) untuk tiga konvensi yaitu Konvensi Basel, Konvensi Rotterdam dan Konvensi Stockholm tengah berlangsung di Jenewa, Swiss. Pertemuan tersebut menjadi pertemuan keempat belas COP untuk Konvensi Basel (BC), pertemuan kesembilan COP untuk Konvensi Rotterdam (RC) dan pertemuan kesembilan COP untuk Konvensi Stockholm (SC). Sebanyak 1.700 peserta dari 180 negara yang terdiri dari unsur Pemerintah, LSM, IGO dan Dunia Usaha hadir pada pertemuan tersebut. Marc Chardonnens, Direktur Kantor Federal untuk Lingkungan Swiss dalam pembukaannya meminta delegasi untuk mengadopsi mekanisme kepatuhan di bawah Konvensi Rotterdam, menangani limbah elektronik dan limbah plastik di laut, serta meratifikasi Country Led Initiative (CLI) Konvensi Basel. Beberapa samb...
Bakamla Serukan Awak Kapal Untuk Menjaga Kebersihan Laut

Bakamla Serukan Awak Kapal Untuk Menjaga Kebersihan Laut

Klik Hari ini, Klik Headline, Klik Nasional
Klik Jakarta - Patroli laut Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI yang dipimpin Plt. Kasi Komunikasi, Elektronika, dan Persandian Ditopsla Bakamla RI Letkol Bakamla Suyitno menyerukan kepada para awak kapal yang sedang beraktifitas melaut agar tidak membuang limbah dan sampah ke laut. Imbauan ini disampaikan oleh Komandan Tim Patroli Laut Bakamla RI saat sedang menggelar operasi keamanan dan keselamatan laut di wilayah Kepulauan Seribu, Jakarta, Selasa (9/4/2019). Pasalnya, saat ini masih terjadi pencemaran di wilayah perairan teluk Jakarta akibat limbah dan sampah yang diduga berasal dari muara sungai yang mengalir ke Teluk Jakarta serta masih adanya beberapa kapal yang membuang sampah ke laut. Dengan menggunakan sebuah kapal Catamaran, Tim patroli Bakamla RI menghampiri satu persatu ...
Meski Dibangun PLTSa, Sampah Tetap Masalah, Bukan Berkah

Meski Dibangun PLTSa, Sampah Tetap Masalah, Bukan Berkah

Klik Daerah, Klik Hari ini, Klik Headline
Klik Sumatera - Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (Wamen ESDM) Arcandra Tahar mengungkapkan meskipun sampah bisa dijadikan sumber energi listrik melalui Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa), namun isu utama dari penanganan sampah adalah lingkungan, yaitu bagaimana cara membersihkannya, bukan menjadikan sampah sebagai sumber energi listrik. Hal tersebut disampaikan saat Ia memberikan kuliah umum kepada civitas akademika Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat di Bukittinggi, Sumatera Barat, Jumat (15/3/2019). Ia menegaskan bahwa Kota ataupun Kabupaten yang memiliki sampah banyak, itu tidak berarti mereka memiliki aset yang besar, melainkan akan menjadi beban dalam penanganan sampah tersebut. "Sampah itu bukan aset, sampah itu beban dan harus dibersihkan," tuturnya. Lebi...
Masalah Sampah, Harus Jadi Prioritas Bersama

Masalah Sampah, Harus Jadi Prioritas Bersama

Klik Daerah, Klik Hari ini, Klik Headline
Klik Sumatera - "Meskipun kita telah mengeluarkan uang milyaran untuk membangun infrastruktur penunjang destinasi wisata, tapi kalau kebersihan tidak dijaga maka turis tidak akan mau kembali datang,"  Demikian disampaikan Deputi SDM, Iptek dan Budaya Maritim Kemenko Bidang Kemaritiman Safri Burhanuddin dalam pembukaan workshop pengelolaan sampah di Kawasan Danau Toba, Kamis (7/2/2019). Kepada hadirin, Deputi Safri mengatakan bahwa aturan mengenai kebersihan sudah banyak yang dibuat, namun hingga kini implementasinya masih dibawah ekspektasi. "Kunci implementasi yang paling penting adalah di kepala daerah," ujarnya serius. Hal ini, tambahnya, dapat ditunjukkan dengan kebijakan-kebijakan pengolahan dan pengelolaan sampah serta anggaran yang dialokasikan untuk pengelolaan sampah. Mengut...
Usai HUT PGRI, Stadion Pakan Sari Dibanjiri Sampah

Usai HUT PGRI, Stadion Pakan Sari Dibanjiri Sampah

Klik Bogor, Klik Hari ini
Klik Cibinong – Usai acara HUT PGRI ke 73 yang juga dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo, Sabtu (1/12) Stadion Pakan Sari Dibanjiri sampah. Sampah berserakan terjadi karena pihak pengelola tidak menyediakan tempat sampah yang memadai. “Setiap acara besar pasti banyak sampah, dan tidak ditangani cepat oleh petugas, dalam acara juga tidak ada petugas  kebersihan yang membersihkan sampah” ujar warga sekitar. Selain berserakan dan menumpuk di sepanjang jalan, menurut pantauan koran klikterus.com, tumpukan ampah juga berada di sela sela pohon bunga sehingga merusak taman. (Ald)