Langkah Cepat Asep Arwin Kotsara, Bangun Pagar Pembatas Jalan Bagi Warga Medan Satria
Bekasi, Klikterus.com - Langkah preventif dilakukan oleh anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Asep Arwin Kotsara dalam menjaga keselamatan warga Medan Satria, Kota Bekasi, dengan membangun pagar pembatas jalan dengan saluran air di wilayah tersebut.
Asep Arwin mengatakan bahwa warga sekitar telah berulang kali memasukan proposal pembuatan pagar pembatas jalan baik itu ke pihak Pemerintah Kota Bekasi maupun DPRD Kota Bekasi, namun hingga saat ini belum ada realisasinya.
"Saluran air (got) ini terletak persis di depan rumah warga, kedalamannya mencapai 2.5 meter, saat musim penghujan tiba air meluap sehingga tidak terlihat batas antara jalan dan saluran air, sudah banyak warga yang jadi korban tercebur ke dalam got tersebut, baik pejalan kaki maupun pengendara motor," ujar Asep Arwin Kotsa...