
KAMMI Minta Presiden Pecat Kepala BPIP Soal Agama Musuh Pancasila
KLIKTERUS-Ketua Umum Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Pusat Elevan Yusmanto mengkritik Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudian Wahyudi yang mengatakan musuh terbesar Pancasila adalah agama.
Elevan pun mendesak Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mencopot Yudian yang baru dilantik pekan lalu itu.
"Salah besar Presiden Mengangkat orang yang punya pikiran dan mengatakan hal tersebut, jika itu benar," kata Elevan dalam keterangan tertulis, Kamis (13/2).
Elevan menilai pemikiran dan pemahaman Yudian yang membenturkan Agama dan Pancasila dapat menimbulkan kegaduhan dan kekecewaan banyak pihak. Selain itu, ia khawatir pemikiran Yudian dapat mereduksi pemahaman Pancasila bagi umat beragama, padahal Pancasila di Sila Satu berbicara tentang Ketuhanan.
"Jika a...