
Hari Olahraga Nasional (Haornas) Yang Selalu Dirayakan Pada 9 September
KlikJakarta - Indonesia beruntung mempunyai sejarah panjang dalam olahraga, baik pada tingkat nasional maupun dunia, terutama ditorehkan di cabang bulutangkis, cabang atletik, cabang renang dan beberapa cabang lainnya.
Untuk itu, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung menyebut Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang selalu dirayakan pada 9 September, mempunyai makna yang sangat penting bagi kemajuan bangsa sebagai sebuah penanda bahwa bangsa ini mempunyai perjalanan dan jalan yang panjang untuk menjadi bangsa besar, bangsa yang maju, dan Indonesia siap untuk itu.
“Maka hari olahraga tentunya dimaknai bahwa kita selalu untuk memaknai hal yang baik dengan berolahraga,” ujar Pramono dalam wawancara menyambut Peringatan Haornas 2019, di ruang kerjanya Gedung III Kemensetneg, Jakarta, ak...