Shadow

Miris Kecamatan Citeureup Tidak Punnya SMK Negeri

CITEUREUP-

Miris Luasnya wilayah Kecamatan Citeureup tidak dibarengi dengan fasilitas pendidikan yang mencukupi salah satunya dengan tidak adanya SMKN. Hal tersebut membuat tanda tanya warga kecamatan, apabila ada anak yang ingin bersekolah di
SMK Negeri harus ke Cibinong atau sekitarnya.

Asep salah satu warga dari Desa Pasirmukti mengatakan, di Kecamatan Citeureup tidak ada SMK Negeri jadi terpaksa anak saya sekolah swasta. Kalaupun mendaftar di negeri tidak akan diterima, karena saat ini sekolah menerapkan sistem zonasi. Anehnya pada kecamatan lain berdiri SMK Negeri sedangkan Citeureup tidak ada satupun SMK negeri.

“Saya berharap Kecamatan Citeureup mempunyai SMKN sehingga anak-anak punya daya saing dengan sekolah swasta. Sekolah swasta itu mahal mas jelasnya kepada klikterus.com Senin (18/12/23).

Terpisah Camat Citeureup Saat ditemui Edy Suwito Sutono Putro mengatakan, bahwa tahun ini saya sudah mengusulkan Kedinas Pendidikan (Disdik), supaya Citeureup dibangun sekolah negeri dan saya sudah dengar sendiri keluhan dan usulan dari warga.

“Saya akan dorong terus supaya dinas agar dipercepat pembangunannya,” tegasnya.(tri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *