
Dialog Masyarakat Sipil dengan BPOM Percepatan Labelisasi BPA Kemasan AMDK
Klikteris.com - Gerakan Percepatan Labelisasi BPA Kemasan AMDK (Net Zero Waste Management, JejakSampah, Koalisi Pejalan Kaki dan KPBB) melakukan kampanye untuk mendorong pemerintah melakukan percepatan labelisasi BPA pada kemasan AMDK di depan Kantor BPOM pada tanggal 9 September 2022. Setelah aksi kampanye, gerakan ini diterima oleh Direktur Standardisasi Makanan Olahan BPOM beserta jajarannya (mewakili Kepala BPOM, Penny K Lukito yang sedang rapat dengan Menteri Kesehatan); guna dialog dan menerima aspirasi gerakan dan dukungan untuk percepatan labelisasi BPA ini.
Rencana labelisasi BPA ini sesungguhnya sudah menjadi agenda pemerintah melalui BPOM dalam revisi Peraturan Kepala BPOM No 31/2018 tentang Label Makanan Olahan, di mana setelah mempertimbangkan science base analysis dan masu...