
Yuk, Intip Bursa Tanaman Hias di Bogor Flora Festival
BOGOR - Ada pemandangan berbeda kala menyambangi pusat perbelanjaan Boxies yang berlokasi di Jalan Raya Tajur, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor. Para pegiat dan petani tanaman hias tampak memamerkan pelbagai jenis tanaman hias yang tertata apik di sejumlah stand.
Para pegiat dan petani tanaman hias ini tengah mengikuti Bogor Flora Festival (BFF) 2022. Acara yang berlangsung mulai 26 Agustus hingga 4 September 2022 ini digelar Asosiasi Tanaman Hias Bogor Raya.
Ketua Panitia BFF 2022, Djojohadi Haristiono Eko Putro mengatakan, BFF 2022 adalah pameran flora berskala nasional untuk menegaskan kembali kepada dunia bahwa Bogor adalah pusat perkembangan dari berbagai jenis flora yang ada di sebagian Indonesia dan dunia.
Pihaknya berharap kegiatan ...