
Di Usia ke-44, Tirta Kahuripan Ajak Jaga Air
Bogor. Jumat, 7 Maret 2025 Perumda Air Minum Tirta Kahuripan mengadakan tasyakuran di acara HUT yang ke-44 dengan tema “Mari Lestarikan Sumber Daya Air Untuk Masa Depan”. Dan acara ini dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Bogor, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Kepala Bagian Perekonomian Kabupaten Bogor, Direktur BUMD Kabupaten Bogor, Kepala BJB Cabang Cibinong dan Kasubag Bina BUMD Kabupaten Bogor sedangkan thausiah disampaikan oleh KH. Agus Salim.
Sebagai pembukaan, laporan kegiatan disampaikan oleh Tedi Kurniawan selaku Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor. Dalam laporan tersebut disampaikan bahwa selama 44 tahun perjalanan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan di Kabup...